A. Arti Wudlu dan Manfaat Wudlu
“Wahai orang-orang yang beriman, apabila kalian hendak mengerjakan shalat, maka cucilah wajah-wajah kalian dan tangan-tangan kalian sampai dengan siku, dan usaplah kepala-kepala kalian dan (cucilah) kaki-kaki kalian sampai pada kedua mata kaki.” QS. Al-Maidah: 6
Menurut bahasa, Wudhu artinya Bersih dan Indah.
Menurut istilah Wudlu artinya menggunakan air pada anggota badan tertentu dengan cara tertentu yang dimulai dengan niat guna menghilangkan hadast kecil. Wudhu merupakan salah satu syarat sahnya sholat.
Disamping syarat syah sholat ternyata wudlu mempunyai khasiat yang cukup besar untuk kesehatan. Dr. Bahar Azwar, SpB-Onk, seorang dokter spesialis bedah-onkologi ( bedah tumor ) lulusan FK UI menjelaskan ternyata wudlu sangat berkasiat untuk kesehatan.
B. Manfaat Wudlu Dilihat dari Gerakan-gerakan Wudlu
Pada telapak tangan terdapat banyak sekali vena, serabut saraf dan getah bening. Dengan melakukan getakan menggosokkan sela-sela jari di kedua telapak tangan, maka hal itu akan memperlancar aliran darah dan akan menghilangkan kotoran-kotoran di permukaan kulit telapak tangan.
2. Berkumur
Berkumur secara rutin juga bisa membersihkan rongga mulut serta sela-sela gigi dari berbagai sisa makanan, mengurangi bau mulut dan menyehatkan mulut. Selain itu, dengan berkumur dengan cara menggerakkan otot wajah bisa menimbulkan ketenangan jiwa.
3. Membasuh Hidung (Istinsyaq)
menghirup air kedalam lubang hidung kemudia mengeluarkannya kembali. Hal ini bisa membersihkan rongga hidung dari kotoran yang ada. Hidung adalah tempat yang rawan bagi tumbuh berkembangnya bakteri dan mikroba. Seseorang yang selalu wudhu secara benar dan rutin otomatis juga menjaga kebersihan hidungnya dari bakteri, kuman dan udara kotor.
4. Membasuh Wajah
Make up terbaik bagi siapapun adalah dengan berwudhu. Jika kamu sering berwudhu, maka itu akan membuat wajahmu menjadi lebih sehat, bersih, tidak kusam dan enak dipandang. Selain itu dengan sering berwudhu membuat wajah kita lebih segar dan kotoran yang menembal pada wajah seperti bakteri dan debu dapat hilang dengan berwudhu.
5. Membasuh Kedua Tangan Sampai Siku
Tangan merupakan salah satu bagian anggota tubuh manusia yang ideal untuk tumbuh dan berkembangnya bakteri. Jika kamu berwudhu dan rajin mencuci kedua tangan dengan benar sampai ujung siku, hal ini bisa merontokkan mikroba, menghilangkan debu yang menempel pada kulit, serta bisa menyegarkan kulit dan mengurangi keringat pada tangan.
6. Mengusap Rambut
Dengan mengusap rambut dengan benar, kamu bisa menghilangkan kotoran yang ada pada area itu. Selain itu, usapan air wudhu pada bagian rambut dan kepala terbukti bisa hipertensi dan sakit kepala.
7. Mengusap Kedua Daun Telinga
Telinga adalah salah satu bagian tubuh yang rawan terkena debu dan kotoran. Ketika sering membersihkan telinga, maka hal itu akan membuat telinga bebas dari kotoran dan kuman akibat debu serta mikroba di sekitar telinga.
8. Membasuh Kedua Kaki
Gerakan terakhir dalam berwudhu adalah membasuh kedua kaki. Saat tangan memijat bawah telapak kaki sambil membersihkannya, gerakan itu bisa melancarkan peredaran darah ternyata, sehingga membuat tubuh menjadi lebih sehat dan bugar. Selain itu, gerakan membasuk kedua kaki juga bisa melemaskan otot-otot kaki yang tegang sehingga menjadi lebih rileks, menghilangkan kuman dan kotoran, serta kaki bisa terbebas dari jamur penyebab bau kaki.
C. Manfaat Wudlu Secara Umum
1. Wudhu sebagai Terapi Akupuntur
Setidaknya paling sedikit ada 493 titik akupuntur yang terkena basuhan air pada saat berwudhu, dimana masing-masing titik apabila dirangsang dapat menstimulir bioenergi yang berguna membangun kesamaan atau keseimbangan di dalam tubuh, sehingga menimbulkan efek terapi.
2. Wudhu menjadikan Pikiran Mudah Berkonsentrasi
Para pakar syaraf (neurologis) telah membuktikan bahwa air wudhu yang mendinginkan ujung-ujung syaraf jari-jari tangan dan jari-jari kaki sangat berguna untuk memantapkan konsentrasi pikiran.
3. Wudhu Menstimulasi Titik Biologis pada Tubuh
Titik biologis mirip dengan titik akupuntur dan efek yang dihasilkan pun sama.
4. Wudhu sebagai Terapi Hydromassage (Pijat Air)
Dalam pengobatan modern dikenal Hydromassage, metoda ini telah lama dikenal oleh Bangsa Mesir, Persia, dan Yunani. Pijat Air banyak dilakukan di pusat perawatan kecantikan, dan ternyata kita dapat melakukannya dirumah dengan berwudhu.
5. Wudhu Mencegah Kanker Kulit
Menurut Mokhtar Salem dalam bukunya “Prayers a Spot for the Body and Soul” menjelaskan bahwa wudhu dapat mencegah kanker kulit. Peremajaan selaput lendir menjadi penting, karena tugasnya adalah menghancurkan kuman,bakteri dan virus, dan dengan wudhu kondisinya akan terjaga baik, sehingga kita akan terbebas dari penyakit kulit termasuk yang paling berbahaya sekalipun yaitu kanker kulit.
6. Wudhu Mencegah Penyakit Pernafasan dan Rongga Hidung
Ada gerakan membasuh air ke dalam hidung membuat hidung jadi bersih sehingga bebas dari penyakit.
7. Wudhu Mencegah Penyakit Ginjal dan Jantung
Jika kulit memiliki tugas zat-zat racun keluar tubuh kita, sesungguhnya ginjal memiliki tugas pembersih racun di bagian organ dalam tubuh kita. Nah..jika tugas pengeluaran zat racun maksimal pada kulit dengan dibantu wudhu, maka otomatis tugas ginjal pun menjadi lebih ringan. Sedangkan jantung menjadi lebih rileks saat terkena air wudhu.
8. Wudhu Membersihkan Kulit dari Bakteri
Menurut ilmu mikrobiologi, 1 cm persegi kulit kita saja ada yang terbuka, maka kulit dapat mudah dihinggapi lebih dari 5 juta bakteri yang bermacam-macam. Nah..dengan wudhu, semua dapat dikurangi.
9. Wudhu Membuat Kulit Wajah Tampak Cerah dan Bercahaya
Untuk wanita yang selalu ingin wajahnya tidak kusam, maka air wudhu solusinya
10. Wudhu Menjaga Kesehatan Mulut dan Gigi
Adanya gerakan kumur-kumur membuat kesehatan gigi dan mulut senantiasa terjaga.
Apabila dilihat dari kacamata ritual, spiritualitas dan keagamaan, manfaat wudhu yang paling utama adalah untuk menyucikan diri sebelum melakukan ibadah yakni sholat dan membaca Al-quran. Kondisi tubuh yang berada pada dunia luar membuat tubuh telah ‘kotor’ secara spiritual, sehingga membutuhkan proses penyucian secara singkat. Hal ini dapat membuat seseorang layak melaksanakan ibadah sholat dan masuk ke dalam rumah Allah (masjid).
12. Wudlu dapat Membersihkan diri
Selain untuk menyucikan diri, wudhu juga bermanfaat untuk membersihkan diri yang sudah kotor oleh dunia luar. Selain membersihkan kotoran secara spiritual, bagian luar tubuh pun akan mengalami pembersihan dari kotoran dan debu yang menempel pada tubuh ketika beraktivitas sehari-hari.
13. Menjaga kesehatan tangan
Salah satu bagian tubuh yang harus dibersihkan ketika melakukan prosesi ritual wudhu adalah bagian tangan. Bagian tangan yang dibersihkan terdiri dari
- Jari-jari tangan
- Kuku
- Telapak tangan
- Bagian punggung tangan
- Pergelangan tangan
- Lengan bawah dan lengan atas
Dengan membersihkan tangan secara menyeluruh melalui proses wudhu, maka kebersihan tangan kita akan terjaga seperti manfaat mencuci tangan. Meskipun tidak menggunakan sabun, namun beberapa jenis kuman dan penyakit yang menempel pada tangan akan bersih dan dapat hilang karena anda melakukan prosesi pencucian tangan dengan berulang-ulang hingga bersih. Maka dari itu tangan akan menjadi bersih, dan dapat bebas dari kuman dan bakteri penyebab penyakit yang menempel di tangan
14. Menyegarkan tubuh
Wudhu yang biasanya dilakukan dengan menggunakan air bukan hanya dapat sekedar membersihkan dan menyucikan tubuh anda. Dengan berwudhu, kondisi tubuh akan menjadi lebih segar dan kantuk yang anda rasakan disela aktivitas akan hilang. Hal ini disebabkan oleh manfaat air yang mendinginkan dan dapat menyegarkan. Selain mampu menyegarkan tubuh, berikut ini manfaat wudhu yang dirasakan bagi tubuh yakni :
- Karena tubuh menjadi segar, maka rasa kantuk dan lelah akan hilang
- Ketika rasa kantuk dan lelah sudah hilang, maka konsentrasi dan focus pikiran akan terjaga dengan baik
- Anda akan mudah dalam mengambil keputusan
15. Relaksasi
Manfaat wudhu juga berguna sebagai media relaksasi tubuh. Masih berkaitan dengan manfaat penggunaan air ketika melakukan prosesi ritual wudhu. Tubuh anda yang terkena percikan air, selain merasa segar akan merasakan kenyamanan dan rileks. Kondisi relaksasi ini juga memiliki manfaat yang sangat penting bagi tubuh anda, antara lain :
- Dapat menghilangkan stress, depresi dan beban pikiran
- Menjadi lebih terkontrol dalam melakukan suatu aktivitas
- Meningkatkan konsentrasi
- Tidak gegabah
Maka dari itu, disarankan bagi anda untuk melakukan wudhu tidak hanya sebelum melakukan ibadah Sholat. Namun kapanpun juga ketika anda merasakan gejala-gejala yang membutuhkan proses relaksasi, anda dapat dari manfaat wudhu.
16. Mencerahkan Wajah
Salah satu bagian tubuh yang paling utama dalam penampilan anda ialah bagian wajah. First impression berasal dari kondisi wajah. Kondisi wajah yang kusam, kaku, dan terlihat suram akan menyebabkan anda merasa tidak percaya diri dan mungkin dijauhi. Namun, untuk mencegahnya, anda dapat mencerahkan wajah anda dengan cara melakukan wudhu.
Biasanya setelah melakukan wudhu, maka kondisi wajah akan menjadi cerah dan cemerlang. Karena kotoran serta debu yang menempel pada wajah dapat hilang dan menjadi bersih, sehingga menjadi lebih enak untuk dipandang
17. Baik untuk Kesehatan Wajah
Beberapa dokter kecantikan juga menyarankan untuk menggunakan air wudhu sebagai salah satu media yang dapat meningkatkan kesehatan wajah. Anda dapat melakukan prosesi wudhu sebelum tidur, untuk menjaga kesehatan wajah anda, dan :
- Membersihkan wajah anda
- Mencegah menumpuknya bakteri pada wajah
- Meremajakan kulit wajah
18. Menjaga Kesehatan Mulut
Ketika berwudhu, bagian tubuh yang ikut mengalami pembersihan ialah bagian mulut, yaitu dengan cara berkumur. Berkumur dengan menggunakan air segar dapat membantu menjaga kesehatan mulut anda. Berikut ini beberapa manfaat yang dapat dipeRoleh dari berkumur-kumur ketika melakukan wudhu :
- Membunuh kuman yang ada di mulut
- Dapat mempercepat penyembuhan dari sariawan
- Menjaga dan mengurangi bau mulut
- Nafas terasa lebih segar
19. Menjaga Kesehatan dan Kebersihan Telinga
Bagian telinga pun tak luput dari pembersihan yang dilakukan ketika anda melakukan wudhu. Telinga anda pun akan menjadi lebih bersih, dan manfaat wudhu lainnya ialah jenis radang-radang telinga yang disebabkan oleh kotoran pada telinga akan mudah untuk dicegah.
27. Mencegah dari infeksi gigi dan mulut
Sisa makanan sering mengendap atau tersangkut di antara sela gigi yang jika tidak dibersihkan ( dengan berkumur-kumur atau menggosok gigi) akhirnya akan menjadi mediasi pertumbuhan kuman. Dengan berkumur-kumur secara benar dan dilakukan lima kali sehari berarti tanpa kita sadari dapat mencegah dari infeksi gigi dan mulut.
Penelitian modern membuktikan bahwa berkumur dapat menjaga mulut dan tenggorokan dari radang dan menjaga gusi dari luka.
28. Mencegah Penyakit Pernafasan
Dengan menghirup air melalui lubang hidung, dan rongga hidung sampai ke tenggorokan bagian hidung (nasofaring). Berfungsi untuk membersihkan selaput dan lendir hidung yang tercemar oleh udara kotor dan juga kuman. Selaput dan lendir hidung merupakan basis pertahanan pertama pernapasan. Proses ini dapat menjaga manusia akan bahaya pemindahan mikroba dari hidung ke anggota tubuh yg lain.
D. Titik Syaraf Gerakan Wudlu
1. Wudhu dan Aliran Darah Perifer
(lutut kebawah) terdapat titik – titik penting dalam akupuntur. Seluruh organ bagian dalam memiliki lima buah titik penting apabila dilakukan stimulasi akam memperbaiki fungsinya. Beberapa gangguan fungsi organ juga bisa dinormalkan dengan cara menstimulasi titik – titik penting tersebut.
Nabi Muhammad bersabda ” “berwudhu dan gosoklah sela – sela jari kalian…”
Perintah ini secara medis sangat bermakna. Mengapa sela – sela jari yang disebut?, ternyata di bagian itulah berjalan serabut saraf, arteri, vena, dan pembuluh limfe. Penggosokan daerah sela – sela jari itu sudah barang tentu memperlancar aliran darah perifer (terminal) yang menjamin pasokan makanan dan oksigen. Kita tahu berapa banyak pasien yang mengalami sumbatan aliran darah dan berakibat pembusukan jari – jari. Tidak jarang diantara mereka harus menjalani amputasi.
Selain itu, serabut saraf juga secara langsung distimulasi oleh perbuatan kita menggosok sela – sela jari. Ujung jari sampai telapak tangan adalah bagian yang paling sensitif, karena paling banyak mengandung simpul reseptor saraf. Tiam 1 cm2 kulit di daerah itu, terdapat 120 – 230 ujung saraf peraba.
Terkait : 141 | 142 | 143 | 144 | 145 | 146
Leave a Reply