PEMERINTAH MEMUTUSKAN 1 ROMADLON 1437H JATUH HARI SENIN, 6 JUNI 2016

Pemerintah melalui menteri Agama telah memutuskan awal Ramadhan 1437 Hijriyah jatuh pada Senin, 6 Juni 2016. Penetapan itu dilakukan setelah melalui paparan ahli. Sidang isbat kali ini dilaksanakan tertutup dan berlangsung selama 30 menit.

Keputusan Awal Romadlon ini berdasarkan hisab dan laporan Rukyat dari sejumlah petugas sehingga seluruh peserta sidang isbat menyepakati malam hari ini (5 Juni 2016) sudah masuk bulan Ramadan, sehingga esok hari Umat Islam Mulai melaksanakan Ibadah Puasa Romadlon.

Mentri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan,”ada beberapa petugas yang disumpah dalam kesaksian mereka melihat hilal, di antaranya di wilayah Nusa Tenggara Timur, Bangkalan Jawa Timur, Kebumen, Gresik, dan Bojonegoro. Petugas di lima kota itu menyatakan telah melihat hilal”

Dari sisi hisab, kata Lukman, posisi hilal pada 5 Juni 2016 sekitar pukul 10.00 WIB, berada antara 2 derajat 13 menit sampai dengan 4 derajat 6 menit di seluruh wilayah tanah air. Sementara, dari sisi rukyat, laporan dari enam wilayah tanah air dengan para petugas yang telah disumpah, telah melihat hilal. Sehingga Pemerintah memutuskan awal puasa Ramadan jatuh pada Senin 6 Juni 2016.

Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia Ma’ruf Amin bersyukur dengan hasil sidang isbat tahun ini. Sebab, puasa pada tahun ini akan dilakukan secara berbarengan antara dua ormas besar Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah

Rais Aam Syuriyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH. Ma’ruf Amin mengatakan PBNU mensyukuri hasil sidang isbat yang digelar Kementerian Agama untuk menetapkan awal Ramadan 1437 Hijriyah Bahwa tahun ini puasanya bareng dan Insya Allah Lebaran akan bareng antara dua ormas Islam besar di Indonesia.

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA ROMADLON 1437 H


Bacaan Terkait : tempo.co, metrotvnews.com, bbc.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*