LEDAKAN GAS DI GANDARIA CITY MELIBATKAN 13 KORBAN

Ledakan pipa gas terjadi Kamis (19/5) di lantai LG Gandaria City, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. sumber ledakan dari saluran pipa gas, akibat kejadian ini 13 orang menjadi korban.

Bermula dari petugas security bream Syafruddin melakukan patroli jalan kaki di LG Mal Gandaria City, tepatnya sekitar lima meter dari Restoran Cup Bob yang sedang direnovasi Pukul 10.00 WIB. Saat itu dia mencium bau gas di toko kosong yang sedang direnovasi. kemudian Syafruddin melaporkan ke safety Gandaria City,  dan dikirimkan 3 petugas safety untuk melakukan penanganan.

Setibanya petugas di depan restoran yang masih kosong itu terjadi ledakan dan mengejutkan pengunjung yang diduga berasal dari Pipa Gas Sentral Mal Gandaria City. dan mengakibatkan 13 orang menjadi korban. Penanganan kemudian dilakukan. Para korban dibawa ke Rumah Sakit Pusat Pertamina, Kebayoran Baru.

Adapun ke tigabelas korban tersebut adalah:

Berikut nama 13 warga yang menjadi korban dalam insiden tersebut,
1. Khairul Umam (safety)
2. Ferry Bicar (safety)
3. Widiyatmoko (safety)
4. Solikul (kontraktor)
5. Maryanto (kontraktor)
6. Udin 1 (kontraktor)
7. Budi (kontraktor)
8. Zaini (kontraktor)
9. Udin 2 (kontraktor)
10. Erwin (kontraktor)
11. Wasno (kontraktor)
12. Warjito (kontraktor)
13. Lestari (karyawan tenant Dairy Queen).

Petugas kepolisian datang dan melakukan olah TKP. Sejumlah warga dimintai keterangan sebagai saksi.


Terkait : detik.com, beritasatu.com, republika.co.id

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*